Pantai Muara Mbaduk

Koordinat: 08°33′55″S 113°57′32″E / 8.56528°S 113.95889°E / -8.56528; 113.95889

Pantai Muara Mbaduk

Pantai Muara Mbaduk yang dilatar belakangi bukit karang
Informasi
Lokasi Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur
Negara Indonesia
Pemilik
Jenis objek wisata Pantai

Pantai Muara Mbaduk atau populer disebut Pantai Mumba (dulunya bernama Pandansari) adalah sebuah pantai yang terletak di Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur.[1] Pantai ini terletak di muara Sungai Buyuk, sungai yang melintasi Desa Sarongan dan Desa Kandangan atau di barat Pantai Rajegwesi. Pantai ini memiliki lanskap air sungai yang mengalir di muara yang dilatar belakangi perbukitan yang tersusun dari batu karang. Ombak pantai ini sangat besar, seperti halnya ombak-ombak pantai selatan lainnya. Di pinggir pantai ini banyak ditumbuhi pandan pasir (Pandanus odorifer) sehingga area ini sempat dinamai Pandansari.[1]

Pada masa penjajahan Belanda wilayah ini pernah digunakan untuk pendaratan pesawat terbang. Kini wilayah tersebut masuk sebagai aset TNI Angkatan Udara, dan terdapat sebuah Pos TNI AU yang berada dibawah Komando Operasi Angkatan Udara II Lanud Abdul Rachman Saleh yang dikepalai seorang Peltu.[2]

Peristiwa terkait

Pos TNI-AU di areal Pantai Muara Mbaduk
Seorang nelayan sedang memancing di Pantai Muara Mbaduk dengan ombaknya yang besar

Latihan berenang terseret arus

Pada 13 Oktober 2020, 3 pengunjung Pantai Muara Mbaduk berniat untuk latihan berenang untuk tes fisik masuk TNI. Namun nahas, saat salah satu dari 3 orang tersebut meminta tolong karena tenggelam, salah seorang temannya yang ikut menolong juga ikut tenggelam.[3] Pencarian dilakukan dengan melibatkan unsur Basarnas Pos Banyuwangi, BPBD Kabupaten Banyuwangi, Polairud Pancer, dan berbagai unsur lainnya.[4] Kedua jenazah ditemukan dua hari berikutnya, 15 Oktober 2020 pagi tak jauh dari lokasi kejadian.[5]

Galeri

  • Pantai Muara Mbaduk
    Pantai Muara Mbaduk
  • Sungai Buyuk yang bermuara di pantai ini, yang dilatar belakangi perbukitan
    Sungai Buyuk yang bermuara di pantai ini, yang dilatar belakangi perbukitan
  • Muara Sungai Buyuk di Pantai Muara Mbaduk
    Muara Sungai Buyuk di Pantai Muara Mbaduk
  • Pasir pantai yang bercampur dengan cangkang kerang di Pantai Muara Mbaduk
    Pasir pantai yang bercampur dengan cangkang kerang di Pantai Muara Mbaduk

Referensi

  1. ^ a b Muara Mbaduk, Alternatif Wisata di Sarongan
  2. ^ Penerangan Lanud Abd Saleh (12 Agustus 2019) Komandan Pos TNI AU Sarongan Serahkan Hewan Kurban diakses 15 Oktober 2020
  3. ^ Hariyanto, Fareh (15 Oktober 2020). "BANYUWANGIHendak Mandi, Dua Remaja Tenggelam di Pantai Muara Mbaduk". radiobintangtenggara.com. Diakses tanggal 15 Oktober 2020. 
  4. ^ Jaenudin (14 Oktober 2020) Basarnas Perluas Pencarian Dua Remaja Hilang di Muara Mbaduk Diarsipkan 2021-01-21 di Wayback Machine. diakses 15 Oktober 2020
  5. ^ Nurhartanto, Sandhi (15 Oktober 2020). "2 Pelajar Hilang Terseret Arus Muara Mbaduk Banyuwangi Ditemukan Tewas". jatimnow.com. Diakses tanggal 15 Oktober 2020. 

Pranala luar

  • https://muarambaduk.info
  • Instagram resmi Pantai Muara Mbaduk
  • l
  • b
  • s
Topik Banyuwangi
Bupati: Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd — Wakil Bupati: H. Sugirah S.Pd, M.Si
Politik & Pemerintahan
Eksekutif
Legislatif
Lambang Kabupaten Banyuwangi
Sejarah
Pra kemerdekaan
Kerajaan Blambangan  • Wong Agung Wilis  • Perang Bayu  • Pangeran Jagapati  • Tawangalun  • Pangeran Danureja  • Sayu Wiwit
Pasca kemerdekaan
Lokasi terkenal dan Wisata
Wisata Sejarah dan Religi
Wisata Kota
Pantai dan Laut
Pantai Wedi Ireng  • Pantai Muara Mbaduk  • Pantai Sukamade  • Bangsring Under Water  • Pantai Cemara  • Pantai Lampon  • Pantai Parangkursi  • Pantai Plengkung  • Pulau Merah  • Teluk Hijau  • Pantai Rajegwesi  • Pantai Boom  • Pulau Tabuhan  • Pantai Grajagan  • Pantai Watudodol  • Pantai Cacalan  • Pantai Mustika  • Pantai Muncar  • Pantai Trianggulasi  • Pulau Santen  • Pantai Blimbingsari  • Pantai Pancur  • Blok Bedul
Gunung
Air Terjun dan Pemandian
Kampung Anyar  • Lider  • Tirto Kemanten  • Kali Selogiri  • Selendang Arum  • Kalibendo  • Telunjuk Raung  • Pemandian Tamansuruh  • Desa Wisata Osing  • Umbul Pule  • Umbul Bening
Agrowisata
Agrowisata Kaliklatak  • Agrowisata Kendenglembu  • Agrowisata Malangsari  • Agrowisata Bayu Lor  • Agrowisata Kalitlepak
Transportasi
Darat
Terminal Brawijaya  • Terminal Jajag  • Terminal Muncar  • Terminal Sritanjung  • Stasiun Ketapang (Banyuwangi)  • Stasiun Argopuro  • Stasiun Banyuwangi Kota  • Stasiun Rogojampi  • Stasiun Singojuruh  • Stasiun Temuguruh  • Stasiun Kalisetail  • Stasiun Sumberwadung  • Stasiun Glenmore  • Stasiun Kalibaru  • Kereta di bawah operasional Daop 9 KAI region Banyuwangi: Mutiara Timur  • Wijaya Kusuma  • Pandanwangi  • Probowangi  • Sri Tanjung  • Tawang Alun
Laut
Pelabuhan Ketapang  • Pelabuhan Tanjung Wangi  • Pelabuhan Marina Boom  • Pelabuhan Muncar
Udara
Seni & Budaya
Bahasa dan Kesusastraan
Bahasa Osing  • Mocoan Lontar
Drama dan Tarian
Upacara Adat
Gredoan  • Puter Kayun  • Ider Bumi  • Endhog-endhogan  • Kebo-Keboan  • Mantu Kucing
Banyuwangi Festival
Kuliner
Makanan
Sego Tempong  • Sego Cawuk  • Rujak Soto  • Pecel Pithik  • Kesrut  • Pecel Rawon  • Pindang Koyong
Minuman
Kopi lanang  • Kopi duren  • Kopi uthek
Jajanan
Jenang bedhil  • Kethot  • Lanun  • Kontol kambing