Shelley Winters

Shelley Winters (terlahir Shirley Schrift; 18 Agustus 1920 – 14 Januari 2006) adalah seorang aktris Amerika Serikat. Winters adalah anak perempuan dari pasangan kaum Yahudi — Jonas Schrift (seorang immigran) dan Rose Winter (lahir di AS) — yang bermukim di Negara Bagian Illinois.

Shelley Winters sekitar tahun 1940-an

Ia belajar di Hollywood Studio Club dan berkongsi kamar dengan Marilyn Monroe. Winters kabarnya pernah berselingkuh dengan Joseph P. Kennedy, Sr., ayah mantan Presiden John F. Kennedy, serta tokoh-tokoh Hollywood seperti William Holden, Burt Lancaster dan Marlon Brando. Ia menikah tiga kali, terutama dengan aktor Anthony Franciosa dan Vittorio Gassman.

Film pertama yang dibintanginya ialah What a Woman! (1943), sebagai peran pembantu. Ia menyumbangkan Piala Oscar pertama yang diraihnya dalam The Diary of Anne Frank (1959) kepada Anne Frank House di Amsterdam pada 1975. Namanya diabadikan di 1750 Vine Street, Hollywood Walk of Fame pada 17 Mei 1992.

Winters meninggal pada 14 Januari 2006 akibat gagal jantung di Pusat Rehabilitasi Beverly Hills, tiga bulan setelah mengalami serangan jantung.

Prestasi Academy Awards

  • 1972 - Nominasi Aktris Pendukung Terbaik - The Poseidon Adventure
  • 1965 - Menang Aktris Pendukung Terbaik - A Patch of Blue
  • 1959 - Menang Aktris Pendukung Terbaik - The Diary of Anne Frank
  • 1951 - Nominasi Aktris Terbaik - A Place in the Sun

Filmografi

Film (pilihan)

TV

  • Wipe-Out (1963)
  • A Death of Innocence (1971)
  • Adventures of Nick Carter (1972)
  • The Devil's Daughter (1973)
  • Big Rose: Double Trouble (1974)
  • The Sex Symbol (1974)
  • Frosty's Winter Wonderland (1976) (suara)
  • The Initiation of Sarah (1978)
  • Elvis (1979)
  • Rudolph and Frosty's Christmas in July (1979) (suara)
  • The French Atlantic Affair (1979) (miniseri)
  • Emma and Grandpa on the Farm (1983) (narator)
  • Alice in Wonderland (1985)
  • Weep No More, My Lady (1992)

Pranala luar

Wikiquote memiliki koleksi kutipan yang berkaitan dengan: Shelley Winters.
  • Shelley Winters di IMDb (dalam bahasa Inggris)
  • (Inggris) Classic Movies (1939-1969): Shelley Winters Diarsipkan 2006-01-18 di Wayback Machine.
  • (Inggris) "Actress Shelley Winters dead at 85"[pranala nonaktif permanen], CNN