Pembina Utama

Pembina Utama atau Golongan IV/e adalah pangkat tertinggi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Indonesia. pangkat ini setara dengan Komisaris Jenderal Polisi atau Jenderal Bintang Tiga, hal ini dapat dilihat dalam materi Rakor Penyetaraan Pangkat TNI/POLRI Dalam Jabatan ASN Tertentu | Bandung, 28 Februari 2019.[1]. Pangkat Pembina Utama atau Golongan IV/e juga menggunakan Tanda Pangkat Bintang 3, Berupa bintang asthabrata (segi delapan) berwarna emas.[2]

Dalam lingkungan pemerintahan, Pegawai Negeri Sipil dengan pangkat Pembina Utama menduduki jabatan Eselon I.a yaitu Kepala Lembaga Pemerintah Non Kementrian, atau setara dengan jabatan Pimpinan Tinggi Utama.[3]

Berikut Jabatan Eselon I.a yang dipegang oleg Pegawai Negeri Sipil dengan pangkat Pembina Utama :

  • Sekretaris Jenderal
  • Direktur Jenderal
  • Sekretaris
  • Sekretaris Utama
  • Kepala Badan
  • Inspektur Jenderal
  • Inspektur Utama
  • Direktur Utama
  • Auditor Utama
  • Wakil Jaksa Agung
  • Jaksa Agung Muda
  • Deputi
  • Wakil Sekretaris Kabinet

Penyandang Pangkat Pembina Utama

Kementerian Dalam Negeri

  • Dr. H. Suhajar Diantoro, M.Si. Sekretaris Jenderal
  • Komjen Pol Drs. Tomsi Tohir M.Si. (Setara Pembina Utama)
  • Dr. Drs. Bahtiar, M.Si., Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum
  • Restuardy Daud, Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah
  • Dr. Drs. Safrizal Zakaria Ali, M.Si., Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan
  • Akmal M Piliang, M.Si., Direktur Jenderal Otonomi Daerah
  • Dr. Eko Prasetyanto Purnomo Putro, S.Si., M.Si., M.A., Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa
  • Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd., Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil
  • Dr. Drs. Agus Fatoni, M.Si., Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah
  • Dr. Drs. Yusharto Huntoyungo, M.Pd., Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri
  • Dr. Drs. Sugeng Hariyono, M.Pd., Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia
  • Dr. Hadi Prabowo, M.M., Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ "Materi Rakor Penyetaraan Pangkat TNI/POLRI Dalam Jabatan ASN Tertentu Bandung, 28 Februari 2019". menpan.go.id. 01 Maret 2019. Diakses tanggal 31 Mei 2023.  Periksa nilai tanggal di: |date= (bantuan)
  2. ^ "Ketahui Tanda Pangkat PNS Terbaru 2023 Berdasar Golongan, Calon ASN Wajib Tahu!". merdeka.com. 10 Mei 2023. Diakses tanggal 31 Mei 2023. 
  3. ^ "Urutan Jabatan Eselon Tertinggi hingga Terendah di Instansi Pemerintah". sewaktu.com. 24 September 2022. Diakses tanggal 31 Mei 2023.