Asadora

Renzoku Terebi Shōsetsu (連続テレビ小説code: ja is deprecated , Novel Televisi Berseri) atau lebih populer dengan sebutan Asadora (朝ドラcode: ja is deprecated , Drama Pagi) adalah serial drama televisi yang disiarkan pada pagi hari oleh stasiun televisi NHK Jepang. Ciri khas drama seri ini adalah tokoh utama dalam cerita selalu anak gadis yang sedang menghadapi tantangan untuk mencapai cita-cita.

Film seri Oshin yang pernah disiarkan TVRI dan menjadi sangat populer di Indonesia pada tahun 1980-an adalah drama pagi yang ditayangkan NHK pada tahun 1983-1984 di Jepang. Oshin adalah juga drama pagi NHK yang paling sukses. Pemirsa terharu dengan kisah sedih masa kecil Oshin yang diperankan oleh Ayako Kobayashi. Rating pemirsa tertinggi untuk sebuah episode sebesar 62,9% dengan rating pemirsa rata-rata sebesar 52,6%.[1]

Asadora disiarkan NHK dari Senin hingga Sabtu pada pukul 08.15-08.30 pagi, dengan siaran ulang pada hari yang sama pukul 12.45-13.00 Waktu Standar Jepang (JST).

Pemeran utama dipilih oleh NHK lewat audisi yang diikuti oleh ribuan peserta. Aktris yang terpilih membintangi Asadora juga mendapat kesempatan berperan sebagai juru bicara NHK, dan biasanya ditugaskan di acara-acara yang disponsori NHK, termasuk acara malam tahun baru Kouhaku Uta Gassen.

Sejarah

Film seri Asadora pertama adalah film seri hitam putih tahun 1961 berjudul Musume to Watashi (娘と私code: ja is deprecated , Anak Perempuan dan Saya) yang dibintangi Kitazawa Takeshi dan tayang pada hari Senin hingga Jumat. Sejak Ashita no Kaze (あしたの風code: ja is deprecated , Angin Esok Hari), waktu tayangnya berubah menjadi Senin hingga Sabtu. Sekarang ini, drama seri yang ditayangkan dalam setahun terdiri dari dua judul. Drama seri untuk setengah tahun pertama diproduksi oleh NHK Tokyo, sementara drama seri untuk setengah tahun berikutnya diproduksi oleh NHK Osaka.

Daftar judul

1960-an

1970-an

1980-an

  • Oshin (おしんcode: ja is deprecated ) (4 April 1983 - 31 Maret 1984), Ayako Kobayashi, Yuko Tanaka dan Nobuko Otowa yang memerankan Oshin kecil, Oshin dewasa, dan Oshin tua.
  • Wakko no Kin Medal (和っこの金メダルcode: ja is deprecated , Wakko no Kin Medaru) (2 Oktober 1989 - 31 Maret 1990), Peran utama: Azusa Watanabe sebagai Kazuko Akitsu. Lokasi cerita di Prefektur Yamaguchi dan Prefektur Osaka.

2000-an

  • Watashi no Aozora (私の青空) (2000) Peran utama: Tomoko Tabata.
  • Ōdorī (オードリー) (2000 - 2001) Peran utama: Aya Okamoto.
  • Churasan (ちゅらさん) (2001) Peran utama: Ryōko Kuninaka.
  • Honmamon (ほんまもん) (2001 - 2002) Peran utama: Chizuru Ikewaki.
  • Sakura (さくら) (2002) Peran utama: Shiho Takano.
  • Manten (まんてん) (2002 - 2003) Peran utama: Mao Miyaji.
  • Kokoro (こころ) (2003) Peran utama: Noriko Nakagoshi.
  • Teruteru Kazoku (てるてる家族) (2003 - 2004) Peran utama: Satomi Ishihara.
  • Tenka (天花) (2004) Peran utama: Ema Fujisawa.
  • Wakaba (わかばcode: ja is deprecated ) (2004 - 2005) Peran utama: Natsuki Harada.
  • Fight (ファイトcode: ja is deprecated ) (2005), Peran utama: Yuika Motokariya dan Naoto Ogata.
  • Kaze no Haruka (風のハルカcode: ja is deprecated ) (2005 - 2006), Eri Murakami.
  • Junjou Kirari (純情きらりcode: ja is deprecated ) (2006), Peran utama: Aoi Miyazaki.
  • Imotako Nankin (芋たこなんきんcode: ja is deprecated ) (2006 - 2007), Peran utama: Shigeru Joshima, Kyōko Kagawa, dan Naomi Fujiyama.
  • Dondo Hare (どんど晴れcode: ja is deprecated ) (2007), Peran utama: Manami Higa.
  • Chiritotechin (ちりとてちんcode: ja is deprecated ) (2007 - 2008), Peran utama: Shihori Kanjiya.
  • Hitomi (code: ja is deprecated ) (2008), Peran utama: Nana Eikura.
  • Dandan (だんだんcode: ja is deprecated ) (2008 - 2009), Peran utama: Mana Mikura, Eishaku Yoshida, dan Kana Mikura.
  • Tsubasa (つばさ) (2009), Peran utama: Mikako Tabe
  • Wel-kame (ウェルかめcode: ja is deprecated ) (2009 - 2010), Peran utama: Kana Kurashina, Michiko Hada, dan Ken Ishiguro.

2010-an

Referensi

  1. ^ "TV drama serials: a paean to contemporary women of courage". 50 Years of NHK Television. NHK. Diakses tanggal 2012-10-23. 

Pranala luar

  • (Inggris) Daftar NHK Asadora di DramaWiki