Anak Titipan Setan

Anak Titipan Setan
SutradaraErwin Arnada
ProduserErwin Arnada
Skenario
  • Erwin Arnada
  • Wahyuddin Hasani Widodo
CeritaErwin Arnada
Pemeran
  • Gisella Anastasia
  • Ingrid Widjanarko
  • Annisa Hertami
  • Nano Asmorodono
  • Soeyik
Penata musikEstu Pradhana
SinematograferPurbo Wahyono
PenyuntingFajar Dwi Putra
Perusahaan
produksi
  • Produksi Film Negara
  • Jaman Studio
Tanggal rilis
  • 12 Januari 2023 (2023-01-12) (Indonesia)
Durasi108 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia

Anak Titipan Setan adalah film horor Indonesia tahun 2023 yang disutradarai dan ditulis oleh Erwin Arnada. Film produksi Produksi Film Negara serta Jaman Studio ini dibintangi oleh Gisella Anastasia, Ingrid Widjanarko, dan Annisa Hertami. Anak Titipan Setan tayang perdana di bioskop Indonesia pada 12 Januari 2023.[1][2]

Sinopsis

Putri harus kembali dari Australia karena keluarganya di Desa Meloyo Kidul, Surakarta, kena masalah besar. Eyang Susana, ibu Putri, memaksa Putri pulang membawa anak laki-lakinya, yang diyakini bisa jadi solusi dari masalah yang dihadapi. Masalah yang mengancam keselamatan seluruh keluarga itu berawal ketika Eyang Susana ikut ritual pesugihan dan mengikat perjanjian dengan iblis Jaran Penoleh.

Pemeran

  • Gisella Anastasia sebagai Putri
  • Ingrid Widjanarko sebagai Eyang Susana
  • Annisa Hertami sebagai Sari
  • Nano Asmorodono
  • Soeyik
  • Ibnu Gundul
  • Gabriel Alion Bivolaru
  • Abimanyu
  • Hasna Carissa Shofiyah
  • Oliveana Kaneishia Nugroho
  • Petra Ferdinandus
  • Rayyan Al Muthor
  • Shalom Ferdinandus

Referensi

  1. ^ Khoiriyah, Nurul (14 Desember 2022). "Sinopsis Anak Titipan Setan, Terjerat Perjanjian Dengan Iblis". Kompas.com. Diakses tanggal 11 Januari 2023. 
  2. ^ Mubarak, M Alivio (11 Januari 2023). "Film Anak Titipan Setan, Angkat Kisah Urban Legend Jaran Penoleh". Tribunnews. Diakses tanggal 11 Januari 2023. 

Pranala luar

  • Anak Titipan Setan di IMDb (dalam bahasa Inggris)